Pada hari Kamis tanggal 18 September 2025 Pukul 09.00 WIB telah diadakan Kegiatan Pelaksanaan Gerakan Pangan Murah (GPM) dan Penyerahan secara simbolis Bantuan Pengembangan Desa B2SA di Kecamatan Babat Toman yang bertempat di Lapangan depan masjid Al-Mukhlisin KM.1 Desa Toman Kecamatan Babat Toman.
Bahwa Kegiatan ini dihadiri oleh :
– Dr. Drs. Iskandar Syahrianto, M.H (Staf Ahli Bupati Bidang Politik, Hukum dan Pemerintahan)
– Silviani Margaretha, S.H.,M.H (Kasi datun Kejari Muba.
– Drs. Syafaruddin, M.Si (Kepala Dinas Ketahanan Pangan)
– Dr. H. Azmi Dariusmansyah (Kadis Kesehatan)
– Iptu Dedy Kurniawan, S.H.,MH (Kapolsek Babat Toman)
– Kapt. Inf. Indra Jaya (Danramil Babat Toman)

Bahwa Pelaksanaan Gerakan Pangan Murah (GPM) dan Penyerahan Bantuan Pengembangan Desa B2SA dilakukan untuk meningkatkan ketersediaan dan aksesibilitas pangan bagi masyarakat, terutama yang berpenghasilan rendah.
Bahwa Kegiatan Pelaksanaan Gerakan Pangan Murah (GPM) tersebut diadakan dengan tujuan Mengendalikan inflasi, meningkatkan ketersediaan pangan, dan membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari dengan harga yang relatif stabil dan murah di Kabupaten Musi Banyuasin.
More Stories
Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Musi Banyuasin
Sosialisasi Entri Aplikasi Jaga Desa Kabupaten Musi Banyuasin
Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pejabat di Lingkungan Kabupaten Musi Banyuasin Tahun 2025