Bimbingan Teknis “Peningkatan Kapasitas SDM Aparatur Pemerintahan Desa Kabupaten Musi Banyuasin 2025”

Senin, 03 November 2025 pukul 08.30 WIB s.d selesai, telah dilaksanakan Bimbingan Teknis Peningkatan Kapasitas SDM Aparatur Pemerintahan Desa Kabupaten Musi Banyuasin 2025 bertempat bertempat di The Alts Hotel Palembang.

Bahwa Kegiatan ini dihadiri oleh Ary Anugerah Permana, S.H (Jaksa Fungsional Bidang Intelijen Kejaksaan Negeri Musi Banyuasin)

Dalam rangkaian kegiatan Bimtek ini, Jaksa Fungsional Bidang Intelijen Kejaksaan Negeri Musi Banyuasin dalam sambutannya juga turut menjelaskan secara rinci tentang visi dan misi program “Jaga Desa”. Beliau menyampaikan bahwa Kejaksaan hadir bukan semata-mata sebagai penindak, melainkan sebagai mitra strategis yang siap memberikan asistensi dan bimbingan. Pihak Kejaksaan Negeri Musi Banyuasin memberikan arahan, menegaskan komitmen Kejaksaan dalam mengawal penggunaan dana desa di seluruh Indonesia.